Laman

Sunday, August 22, 2010

Mengampuni Koruptor ?

Korupsi

Satu berita yang banyak disorot oleh media akhir-akhir ini adalah kejutan dari istana yang disuguhkan oleh Presiden. Beliau memberikan grasi pengampunan bagi para koruptor yang sudah jelas-jelas telah menipu rakyat. Koruptor telah menenggelamkan rakyat ke jurang penderitaan hanya demi mendapatkan kesenangan pribadi....

Korupsi merupakan akar masalah akut bangsa ini... Tengok saja dari sejarah bangsa ini yang tak lepas dari korupsi yang pada akhirnya membuat bangsa ini tak bisa lepas dari jerat hutang... Pada akhirnya mengantarkan penderitaan bagi masyarakat bangsa ini....

Saya pribadi iri pada ketegasan China yang menghukum para koruptor.... Ah... Andai saja hukum di negeri ini tidak kalah oleh segepok uang dan gelimang kemewahan dunia....

Korupsi... Layakkah untuk diampuni????

No comments:

Post a Comment