Laman

Sunday, March 28, 2010

Meningkatkan Mood Menulis

TIPS BLOGGING


Bulan apa ini? Maret? Wah... Lama sekali rasanya tidak mengupdate blog biru ini... Tercatat bulan maret ini hanya lima posting nangkring di kotak navigasi blog...

Hm.. Yup, anda benar... Jenuh memang menjadi momok bagi blogger.... Apalagi kesibukan yang kemarin begitu meningkat jelang ujian akhir nasional untuk anak-anak SMA. Hal tersebut semakin menebalkan keengganan bagi saya untuk menghadirkan suguhan terbaru di blog ini.... Fyuh....

Kini setelah semua aktivitas yang memadat mulai sedikit mereda, izinkanlah saya mencoba untuk menghidupkan kembali semangat nge-blog.... Yak.... Kita mulai...

Saya hanya ingin berbagi tips bagaimana untuk meningkatkan mood menulis ketika jenuh mulai melanda.... Satu yang pasti jangan pernah mencoba untuk memikirkan ingin menulis apa sementara fikiran lagi kosong dan tak ada ide untuk menulis... Jauhi dulu semua yang namanya kotak posting blog anda.... Carilah ide segar di luar sana....

Yap.. Kunci dari menulis adalah sebuah ide. Dan ide bisa didapatkan dari mana saja... Ketika anda keluar satu langkah dari rumah, maka disitulah ide bertebaran dimana-mana. Salah satu contoh, ketika anda mendapati hujan mulai turun, maka anda bisa menuliskan sesuatu tentang hujan... Jangan takut untuk menuliskan apapun yang sedang terlintas di pikiran anda, karena tidak pernah ada yang salah dengan pikiran kita.

Justru kelebihan dari tulisan kita adalah jika kita mampu melihat dari sudut pandang lain dari apa yang orang lain lihat..... Berangkat dari sini, gali terus semua potensi anda, karena setiap perubahan yang kita lihat, kita rasa dan kita alami bisa menjadi ide awal untuk membuat tulisan spektakuler.....

So... Keep blogging... Keep writing.... Keep sharing.....

No comments:

Post a Comment